Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ceramah Tentang Sholat

 

Ceramah Tentang Sholat
Sumber: Pixabay

Dzikr.web.id | Para pembaca yang mulia, pada artikel ini kami akan berbagi seputar contoh ceramah dan kultum. Tema yang akan kami bahas adalah “sholat”, yakni ceramah tentang sholat.

Materi ini sangat penting untuk disampaikan kepada semua kaum muslimin. Karena ia merupakan salah satu rukun islam yang wajib ditunaikan oleh semua orang yang mengaku beragama islam.

Yuk simak contoh teks ceramahnya berikut ini, siapa tahu kalian tertarik menjadikannya referensi dalam ceramah kalian.

Pentingnya Sholat Bagi Umat Islam

الْحَمْدُ لِلَّهِ حَمْدًا طَيِّبًا مُبَارَكًا فِيْهِ كَمَا يُحِبُّ رَبُّنَا وَيَرْضَى، أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَا اللَّهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ ، أَمَّا بَعْدُ

قال رسول الله صلى الله عليه وسلم : أَوَّلُ مَا يُحَاسَبُ بِهِ الْعَبْدُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ الصَّلَاةُ، فَإِنْ صَلَحَتْ صَلَحَ لَهُ سَائِرُ عَمَلِهِ، وَإِنْ فَسَدَتْ فَسَدَ سَائِرُ عَمَلِهِ (رواه الطبراني)

Puji dan syukur kehadirat Allah ta’ala atas limpahan rahmatnya kepada kita semua, sehingga sampai detik ini kita masih diberi kehidupan untuk mengumpulkan bekal kebaikan sebelum menghadapNya. Shalawat dan salam atas Nabi akhir zaman Muhammad shallallahu alaihi wasallam, yang lewat beliaulah wahyu diturunkan, sehingga sampai detik ini kita masih bisa membacanya dan mengamalkannya.

Para hadirin yang dirahmati Allah……….

Sholat memiliki kedudukan yang sangat penting bagi kaum muslimin, dimana ia adalah salah satu rukun islam yang wajib ditunaikan oleh seluruh umat islam. Selain itu ia juga menjadi standar kebaikan amalan-amalan lainnya, sebagaimana sabda Rasullah yang saya bacakan dalam mukaddimah:

قال رسول الله صلى الله عليه وسلم : أَوَّلُ مَا يُحَاسَبُ بِهِ الْعَبْدُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ الصَّلَاةُ، فَإِنْ صَلَحَتْ صَلَحَ لَهُ سَائِرُ عَمَلِهِ، وَإِنْ فَسَدَتْ فَسَدَ سَائِرُ عَمَلِهِ (رواه الطبراني)

Artinya: “Yang pertama kali dihisab pada hari kiamat adalah sholat, jika ia baik maka baik pula seluruh amalnya. Dan jika ia buruk maka buruk seluruh amalnya” (HR Thabrani)

Shalat merupakan amalan yang berat karena harus konsisten dilakukan setiap hari sebanyak lima kali. Berbeda dengan rukun islam lainnya yang hanya dilakukan disebagian waktu saja, seperti puasa yang hanya dilakukan dibulan ramadhan saja, begitu juga zakat yang dilakukan sekali dalam setahun, begitu juga haji yang dilakukan sekali dalam seumur hidup.

Oleh sebab itu wajar jika sholat dijadikan standar kebaikan amalan lainnya. Karena orang yang bagus sholatnya, baik yang wajib maupun yang sunnah, tentu bagus juga amalan lainnya, karena amalan lainnya lebih ringan. Namun jika amalan yang utama yakni sholatnya buruk, jarang-jarang, bahkan tidak pernah, tentu amalan lainnya juga seperti itu.

Oleh sebab itu mari kita biasakan dan rutinkan menunaikan sholat. Kalau selama ini masih bolong-bolong, cukup laksanakan yang wajib-wajib saja, subuh, dzuhur, ashar, magrib, dan isya’. Kalau selama ini shalatnya sendirian di rumah terus, mari kita usahakan sedikit demi sedikit untuk shalat berjamaah dimasjid, karena shalat berjamaah dimasjid memiliki keutamaan yang besar dibanding shalat sendiri di rumah.

Para hadirin yang dirahmati Allah.........

Disebutkan dalam suatu hadits bahwa keutamaan shalat berjamaah dimasjid dibanding shalat sendiri dirumah adalah 25 derajat berbanding 1 derajat. 25 derajat bagi yang shalat berjamaah dimasjid dan 1 derajat bagi yang sholat sendiri dirumah. Selain itu setiap langkah seseorang yang pergi kemasjid dalam keadaan sudah berwudhu menghapus dosa-dosanya.

Kalau dirasa yang wajibnya sudah rutin, maka mari tambah dengan sholat-sholah sunnah seperti sholat rawatib, dhuha, dll.

Karena fungsi dari shalat sunnah adalah melengkapi shalat wajib yang kurang sempurna. Boleh jadi ketika melasanakan sholat wajib 5 waktu, ada gerakan-gerakan yang kurang, ada bacaan-bacaan yang kurang, sehingga menjadikan sholat tersebut tidak sempurna, maka diperlukan sholat-sholat sunnah sebagai penambal kekurang sempurnaannya. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda:

إن أول ما يحاسب به العبد يوم القيامة صلاته، فإن وجدت تامة كتبت تامة، وإن كان انتقص منها شيء. قال: انظروا هل تجدون له من تطوع يكمل له ما ضيع من فريضة من تطوع (رواه النسائي)

Artinya: “Sesungguhnya amalan hamba yang pertama kali dihisab pada hari kiamat adalah sholatnya, jika sempuran maka ditulis sempurna, namun jika ada yang kurang dari sholatnya, maka lihatlah apakah ia melaksanakan sholat sunnah yang bisa menyempurnakan kekurang sempurnaan sholat wajibnya” (HR An Nasa’i)

Itulah yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat dan bisa diamalkan, billahi taufiq wal hidayah, wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Demikianlah contoh teks ceramah tentang sholat, meskipun singkat namun sangat berbobot karena dilengkapi dengan dalil-dalil baik dari al Qur’an maupun dari hadits. Semoga bermanfaat bagi segenap pembaca, dan jangan bosan-bosan mengunjungi blog ini.

Posting Komentar untuk "Ceramah Tentang Sholat"