Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Kultum Tentang Dzikir

kultum tentang dzikir
 

Dzikr.web.id | Pada artikel ini saya akan berbagi lagi tentang contoh-contoh kultum ataupun ceramah. Bagi kalian yang masih kesulitan merangkai naskah kultum atau ceramah, kalian bisa memakai naskah kultum ini.

Sekarang saya akan berbagi seputar contoh kultum tentang dzikir. Apa itu dzikir? Simak baik-baik naskahnya berikut ini:

Contoh Kultum Tentang Dzikir

 

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ، وَالصَّلَأةُ وَالسَّلَامُ عَلَى أشْرَفِ الْأَنبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ، وَعَلَى آلِهِ وَ أَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ، أَمَّا بَعْدُ

Segala puji milik Allah ta’ala atas limpahan rahmat, taufik, serta hidayahnya, sampai detik ini kita masih istiqamah dijalan-Nya. Shalawat serta salam tak lupa kita haturkan kepada Nabi kita Muhammad shallallahu alaihi wasallam, kepada keluarganya, sahabatnya, para tabi’in, serta umatnya tang senantiasa berpegang teguh terhadap ajarannya.

Para hadirin yang dirahmati Allah ta’ala….

Diantara amalan yang dianjurkan untuk dikerjakan adalah berdzikir kepada Allah. Tidak terbatas ketika selesai shalat saja, melainkan setiap saat dimanapun kita berada kita dianjurkan untuk berdzikir kepada Allah ta’ala. Allah ta’ala berfirman di dalam Al Qur’an:

 

وَاذْكُرْ رَبَّكَ كَثِيرًا وَسَبِّحْ بِالْعَشِيِّ وَالْإِبْكَارِ (سورة آل عمران:41)

Artinya: dan perbanyaklah mengingat Tuhanmu dan bertasbihlah pada sore dan pagi hari (Qs. Ali imran:41)

وَاذْكُرِ اسْمَ رَبِّكَ بُكْرَةً وَأَصِيلًا (سورة الإنسان :25)

Artinya: dan ingatlah nama Tuhanmu pada waktu pagi dan sore (Qs. Al Insan:25)

Sebagai manusia yang baik tentu kita harus ingat kepada yang berbuat baik terhadap kita. Seseorang dikatakan buruk jika ia lupa diri, lupa pada orang yang pernah berbuat baik padanya.

Sebagai hamba, sudah sepantasnya kita mengingat Tuhan kita, karena Dialah yang memegang hidup kita. Dialah yang menjadikan kita ada di dunia setelah sebelumnya tidak ada. Dialah yang memberi kita rezeki. Dialah yang mengatur segala sesuatu yang ada di alam semesta. Allahlah yang maha baik terhadap hambanya, maka sudah sepantasnya, kita sebagai hamba beribadah kepadanya, mengingatnya, secara sukarela tanpa mengharap pamrih apapun.

Meskipun demikian, Allah masih tetap memberikan motivasi-motivasi kepada para hamba-Nya yang mau beribadah kepada-Nya, termasuk didalamnya juga masalah berdzikir. Dimana Allah memberi keutamaan-keutamaan bagi orang-orang yang berdzikir, diantaranya adalah:

1. Allah akan senatiasa mengingat orang-orang yang ingat kepada-Nya, Allah ta’ala berfirman:

فَاذْكُرُونِي أَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوا لِي وَلَا تَكْفُرُونِ (سورة البقرة: 152)

Artinya: ingatlah Aku, niscaya Aku akan mengingatmu (Qs. Al Baqarah: 152)

Para hadirin yang dirahmati Allah, jikalau kita di ingat oleh pak bupati, kita dikenal olehnya, sudah bisa kita bayangkan bahwa segala urusan kita akan menjadi mudah, karena kita punya kenalan pejabat. Mau ngurus apa-apa menjadi mudah.

Lalu bagaimana jika yang mengingat kita Tuhannya pak bupati, yang kenal kita Tuhannya pak bupati, tentu lebih dahsyat lagi efeknya. Pak bupati kekuasaannya terbatas, hanya sekabupaten yang dia pimpin, namun Allah ta’ala kekuasaanya meliputi seluruh alam.

 

2. Allah akan memberikan keberuntungan bagi orang-orang yang mengingatnya, sebagaimana firman-Nya:

 

وَاذْكُرُوا اللَّهَ كَثِيرًا لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ (سورة الجمعة : 10)

Artinya: dan perbanyaklah mengingat Allah, agar supaya kalian beruntung (Qs. Al Jumu’ah: 10)

Tentu setiap orang menginginkan menjadi orang yang beruntung, namun tidak semua orang bisa mendapatkannya. Banyak orang yang sama-sama menjadi petani, sama-sama menanam padi satu hektar, namun ternyata setelah panen, mereka mendapatkan hasil yang berbeda. Ada yang dapat panen banyak, ada yang dapat sedikit, ada pula yang gagal panen.

Bagi orang yang beruntung, Allah perbanyak hasil panennya, bagi orang yang tidak beruntung Allah kurangi hasil panennya, bahkan dijadikan gagal panen. Kenapa bisa terjadi demikian? Bisa saja terjadi jika Allah telah berkehendak. Karena segala sesuatu di dunia ini berada di kekuasaan-Nya, jika Allah sudah berkehendak bahwa si fulan dapat panen banyak, maka hal itu pasti terjadi, begitu juga sebaliknya, jika Allah sudah berkehendak bahwa si fulan gagal panen, makahal itu pasti terjadi.

Oleh sebab itu jika kita ingin menjadi orang-orang yang beruntung, mari kita perbanyak mengingat Allah, niscaya Allah akan memberikan keberuntungan kepada kita.

3. dengan berdzikir hati menjadi tenang

أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ (سورة الرعد: 28)

Artinya: “Ingatlah, hanya dengan mengingat Allahlah hati menjadi tenteram” (Qs. Arra’du: 28)

Banyak orang yang salah dalam mencari ketenangan. Mereka beranggapan dengan traveling hati menjadi tenang, dengan berwisata menjadikannya lupa dengan masalah yang dihadapi, dengan pergi ke klub malam, maupun minum miras, atau dengan mengonsumsi narkoba, maka bisa menjadikan dirinya tenang, dan damai. Mungkin benar dengan melakukan semua itu bisa mendatangkan kedamaian, dan ketentraman, namun itu semua sifatnya sementara. Setelah kembali kerutinitas harian, maka pergilah kedamaian dan ketentraman seiring datang silih bergantinya masalah.

Namun jika kita mengingat Allah, mengingat kekuasaannya, menyadari kita ini makhluknya yang senantiasa berada dalam lindungan-Nya, maka tidak ada yang perlu diresahkan, karena Allah membebani makhluknya sesuai dengan kemampuannya, dan Allah pasti akan menolongnya dalam setiap urusannya.

Jika mengingat semua itu, maka dimanapun dan kapanpun hati kita, diri kita akan senantiasa tenteram dan damai dalam menjalani hidup.

Demikianlah kultum singkat tentang dzikir yang dapat saya sampaikan, semoga bermanfaat dan bisa diamalkan, akhir kalam, billahi fii sabilil haq, fastabiqul khairat, wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Posting Komentar untuk "Contoh Kultum Tentang Dzikir"